Nah yang jadi masalah, saat saya gunakan konektor VGA ke tv LG saya (32LK450) output layarnya akan bergeser kurang lebih 1 cm ke kanan, saat menggunakan resolusi 1080p (1920x1080), tidak ada opsi di TV tersebut yang bisa memecahkan masalah ini, sebenarnya tidak terlalu mengganggu saat menjalankan film, karena umumnya background film yang hitam, tapi buat saya sangat bikin gatel dan penasaran, ini mungkin disebabkan konversi output analog vga ke digital sistem si tv yang tidak sempurna.
Saat saya menggunakan, konektor kedua dari vga card saya yang tipenya adalah DVI, ada masalah lain, walaupun tampilan layar PC outputnya sempurna di tv, tapi resolusi maksimum si tv rendah sekali, tidak maksimal resolusi Full HD diatas (1080p), rugi dong
Alhamdulillah, karena mungkin semua output dan input sudah digital mulai dari DVI ke HDMI dan input di tivi HDMI juga, maka sekarang resolusi sempurna tampil di tv dengan Full HD dan tidak ada pergeseran gambar
Sempat ada overspill picture, tapi itu karena setting tv nya saya menggunakan "Original", saat saya menggunakan setting "Just Scan" di LG, gambar tampil sehat walafiat dan bagus, dan sekarang saya bisa menonton tv tanpa ada pergeseran gambar 1 cm kekanan lagi, hehehe...
Jadi intinya, kalau VGA card anda belum ada output HDMI, gunakan konverter DVI-HDMI, tapi kalau vga card anda hanya VGA saja outputnya, terpaksa harus ganti, disarankan yang sudah ada output HDMI, tapi karena cukup mahal ya beli vga yang ada DVI ouput dan beli konverter diatas :)
Bos AK ada kerusakan Komputer nih barangkali bisa bantu ane.
ReplyDeletekerusakannya. VGA pas dilepas Monitor Nyala.
VGA dipasang Monitor ga mao nyala . KNp yah>?
Biasanya karena resolusi ga disupport monitor, asumsi pake windows, coba boot ke safe mode, trus pakai resolusi yg lebih rendah
ReplyDeletebos kalau konvereter vga to hdmi mahal ya?
ReplyDeleteKalau di ebay sih konverter audio+vga ke hdmi paling murah 30an dolar mas
ReplyDeleteBuat
prmisi gan. ane btuh masukan bnged.
ReplyDeleteleptop ane Toshiba M645 core i5. ada D-sub dan
HDMI.
jdi gni, lcd leptop ane rusak, ane rcna mw ganti ke
external lcd smisal led tv LG yg 19 inchi, lupa ane tipe
brapa.
d tv tsb trdpat clokan vga/D-sub. apakah bsa dpke
bwad monitor leptop?
coz klo baa2 dtrit orang lain yg srupa, ktanya ga bsa,
muncul tulisan "servis only",
mhon solusinya gan
hampir pasti sih bisa hampir semua tv LCD bisa untuk komputer juga rata rata kalau ga menggunakan vga koneksinya hdmi
ReplyDeletetapi pastikan ya tulisannya vga input, bisa jadi dia cuma koneksi serial yang colokannya mirip vga, kalau colokan serial ya itu buat control biasanya, alias untuk service system lcd nya
soalnya saya pernah salah juga, inget yang vga di tv nya tipe female colokannya, kalau serial walaupun ada yang female, rata2 dia male tipe konektor di tivi nya
apa lagi tipe LED ya... biasanya lebih mahal dari tv LCD pasti support koneksi ke pc, saran saya sih perhatiin yang hdmi nya aja, soalnya tivi2 baru pasti ada hdminya.
ReplyDelete